Admin
30 Oktober 2023 - 10:15 WIB
896
Sleman, 19-21 Oktober 2023. Pengenalan Pertanian merupakan kegiatan perkuliahan praktikum yang diikuti oleh 3 prodi yang ada di Fakultas Pertanian. Setiap tahunnya diadakan pada semester Gasal. Pada tahun akademik 2023/2024 sebanyak 470 lebih mahasiswa mengikuti kegiatan ini yang diadakan selama 3 hari di di Desa Blederan Wonosobo Jawa Tengah. Acara ini dibuka oleh Dekan Fakultas Pertanian Dr. Ir Budiarto, MP dan ditutup oleh Wakil Dekan Akademik Ibu Dr. Antik Suprihanti, SP., M.Si. Mahasiswa dikenalkan tentang dunia pertanian dengan melihat dan belajar secara langsung tentang lahan dan budidaya pertanian, kehidupan masyarakat petani, dan kegiatan UMKM yang ada di desa. Acara ini diketuai oleh Bapak Muh. Kundarto, SP., M.Si beserta tim serta didukung oleh Dosen pembimbing, asisten dosen dan seluruh masyarakat Desa Blederan. Mahasiswa tinggal dirumah penduduk (induk semang) sehingga merasakan langsung kehidupan petani di sana. Praktikum ini antusias diikuti oleh mahasiswa dan mahasiswa merasakan manfaat posisit dari kegiatan ini (AS)